Saturday, March 12, 2016

7 Makanan Enak yang Meningkatkan Potensi Kanker

Dewasa ini, makin banyak penyakit berat yang diderita oleh masyarakat tanpa pandang bulu, salah satunya adalah kanker. Kanker merupakan penyakit yang seringkali ditakuti karena resiko kematian yang sangat besar. Penyakit ini biasanya muncul karena beberapa faktor, salah satunya adalah karena gaya hidup dan asupan makanan yang kurang sehat.

Kebanyakan makanan tak sehat biasanya memang memiliki rasa yang enak. Namun dibalik rasanya yang enak sesungguhnya terdapat bahaya yang mengincar, terlebih jika kita mengkonsumsinya secara berlebihan. Beberapa makanan enak yang banyak digemari bahkan disinyalir dapat memperbesar resiko terserang penyakit kanker. Apa aja sih makanan enak yang dapat memicu tumbuhnya kanker? Berikut ulasannya.

Minuman Bersoda
Minuman bersoda memang sangat populer dan banyak digemari oleh masyarakat. Rasanyayang nikmat dan menyegarkan terlebih jika diminum saat panas terik juga menjadikannya salah satu primadona pereda haus yang enak. Tapi tahukah kamu, minuman beroda banyak mengandung gula, kalori dan pengawet yang bisa menyebabkan masalah kesehatan dalam tubuh. 

Mengkonsumsi soda terlalu berlebihan bahkan dapat memicu pertumbuhan sel kanker.
Jenis soda lain seperti soda diet pun ternyata juga mampu menyebabkan kanker dan dapat membingungkan kemampuan alami tubuh untuk mengatur kalori. Oleh karena itu, kita harus lebih bijak dalam mengkonsumsi si manis yang menyegarkan ini ya!

Makanan Mengandung Tepung


Makanan yang mengandung banyak tepung ternyata juga bisa menyebabkan kanker. Hal itu disebabkan oleh kandungan indeks glikemik yang tinggi di dalam tepung yang mampu menyebabkan pertumbuhan sel kanker dalam tubuh. Selain itu, tepung juga dapat menyebabkan masalah pencernaan dan obesitas. Makanan olahan tepung seperti kue dan roti memang enak, tapi sebaiknya jangan terlalu sering mengkonsumsi makanan dari olahan tepung ya!

Gula


Selain makanan yang mengandung tepung, makanan yang mengandung banyak gula juga bisa menyebabkan kanker. Gula mampu meningkatkan jumlah lemak di dalam darah yang bisa merusak sel sehat dan merubahnya menjadi sel kanker. Selain kanker, terlalu banyak mengkonsumsi gula juga beresiko menyebabkan penyakit diabetes.

Keripik Kentang


Cemilan populer satu ini memang banyak disukai orang karena rasanya yang renyah, gurih dan enak. Namun di balik rasanya yang enak, keripik kentang mengandung banyak lemak, kalori, bahan pengawet, penyedap buatan, natrium, dan bahan kimia lainnya. Semuanya itu mampu memberikan kontribusi pada pertumbuhan sel kanker jika dikonsumsi secara berlebih dalam jangka waktu panjang.

Daging Merah


Siapa tak suka makan daging? Daging adalah makanan favorit bagi hampir semua orang. Daging merah juga dianggap sebagai makanan sumber protein yang tinggi. Namun, mengkonsumsi daging merah dalam jumlah banyak ternyata mampu menyebabkan kanker usus besar lho. Selain menyebabkan kanker usus besar, kelebihan lemak daging merah juga mampu menyebabkan kanker payudara, dan kanker pankreas. Oleh karena itu, sebaiknya pilihlah daging yang memiliki kadar lemak sedikit untuk dikonsumsi.

Daging Olahan


Sodium nitrat yang terkandung dalam daging olahan mampu meningkatkan risiko sel-sel kanker. Selain itu daging olahan juga dapat menyebabkan hipertensi atau tekanan darah tinggi karena tingginya kandungan garam di dalamnya.

Makanan Kaleng


Makanan kaleng memang selalu bisa diandalkan kapanpun karna kepraktisan dan rasanya yang tak kalah dibandingkan masakan konvensional. Namun, makanan ini kaya akan zat pengawet yang dapat memicu pertumbuhan sel kanker dalam tubuh jika dikonsumsi dalam jumlah besar.


Itulah 7 makanan enak yang berpotensi menyebabkan kanker. Makan makanan enak di atas tentu sah-sah saja jika kita mengkonsumsinya dengan bijak. Makanlah seperlunya dalam waktu yang tak terlalu sering. Mengimbangi asupan makanan kurang sehat dengan rutin berolah raga juga bisa jadi pilihan agar tubuh senantiasa sehat dan bugar.
Previous Post
Next Post

post written by:

0 comments: